Cuma di HTC Bisa Nonton Pertandingan Bulu Tangkis Sambil Refreshing

Cuma di HTC, Nonton Bulu Tangkis Sambil Refreshing

Setelah sukses menggelar event olahraga badminton dan tenis meja, Hartono Trade Centre (HTC) kembali menghadirkan pertandingan olahraga di kompleks pusat perbelanjaan. Kali ini HTC bekerja sama dengan Perkumpulan Masyarakat Solo (PMS) menggelar kejuaraan bulutangkis yang bertajuk “PMS HTC OPEN 2016” . Bertempat  di lapangan Bulutangkis lantai 3 HTC, kejuaraan ini belangsung selama 5 hari, 24 – 28 Mei 2016.

HTC menyuguhkan suasana dan konsep berbeda dalam kejuaraan bulutangkis yang menggaet 462 peserta dari Soloraya dan undangan ini. Bila pada umumnya  pertandingan hanya sekedar bertanding atau menonton saja, “PMS HTC OPEN 2016” memeriahkan kompetisi dengan suguhan hiburan seru di sela-sela pertandingan. Live music menemani pengunjung dengan alunan lagu-lagu di siang hari. Bahkan peserta dan pengunjung bisa unjuk gigi bernyanyi bersama atau request lagu. Malamnya Area Gang Bang dan Vortex DJ School menghibur seisi Sport Centre Area di lantai 3 HTC dalam DJ perform di waktu yang berbeda.

Selain alunan musik, food bazaar juga menyemarakan kejuaraan ini. Peserta dan pengunjung bisa icip-icip makanan dan minuman lezat disini. Dengan tempat nongkrong yang oke dan cozy, menikmati makanan jadi lebih nikmat.  Apalagi ada photobooth keren untuk mereka yang hobi foto-foto atau untuk mengabadikan moment di kala kejuaraan “PMS HTC OPEN 2016”.

Hari terakhir pertandingan dikemas lebih seru karena ada fashion show dan coaching clinic bulutangkis oleh Johan Wahjudi. Siapa sih Johan Wahjudi? Dia adalah salah satu pemain bulu tangkis legendaris yang menjuarai 6 gelar All England dan peringkat teratas ganda putra pada Thomas Cup. Di coaching clinic ini Johan sharing pengalaman di dunia bulutangkis untuk memotivasi para pebulutangkis muda.

Kejuaraan “PMS HTC OPEN 2016” mempertandingkan 13 kategori , yaitu tunggal putra putri usia dini, tunggal putra putri anak,tunggal putra putri pemula, tunggal putra putri remaja, tunggal putra taruna, ganda putra putri pemula dan ganda putra putri remaja. Pemenang setiap kategori akan menerima penghargaan berupa trophy, raket, dan tas raket.    



RELATED POSTS