HTC_-_ilustrasi_artikel-maret-Menikmati_Kesegaran_Minuman_Teh_Khas_Indonesia_di_Kios_Es_Teh_Gardoe

Menikmati Kesegaran Minuman Teh Khas Indonesia di Kios Es Teh Gardoe

Teh merupakan minuman paling terkenal di dunia dan menjadi salah satu kegemaran masyarakat Indonesia. Jika ingin merasakan sensasi kenikmatan yang lebih sempurna atas kesegaran minuman ini, pilihan terbaiknya adalah Teh Gardoe yang saat ini telah membuka kedai baru di HTC Solo Baru.  

Teh Gardoe adalah merk teh yang sangat kondang di tanah air dan pabriknya terletak di Karanganyar, Jawa Tengah. Pabrik yang berada dalam naungan PT Gunung Subur Sejahtera ini memiliki banyak sekali produk teh dengan cita rasa istimewa dan selalu menjadi idaman bagi para pecinta minuman teh.  

Dari sekian banyak produk tersebut, Teh Gardoe menjadi minuman teh dengan jumlah penggemar terbesar di masyarakat. Karena itu tidak mengherankan ketika membuka tenant baru di suatu tempat, selalu menggunakan brand kedai atau kios Es Teh Gardoe. Demikian pula dengan kios di HTC Solo Baru, juga memakai nama yang sama. 

Di kedai minuman tersebut tersedia minuman teh dengan beberapa macam varian rasa baik yang dingin atau es maupun hangat. Selain Teh Gardoe terdapat berbagai teh lain yang sama-sama merupakan produksi PT Gunung Subur Sejahtera. Seperti Teh Hijau, Teh Merah, Teh Herbal atau Ginjer Tea dan masih banyak lagi. 

Manfaat Kesehatan  

Teh adalah minuman yang bisa dinikmati kapan saya baik pagi, siang atau sore hingga malam hari. Terlebih minuman ini punya manfaat yang sangat besar untuk kesehatan. Misalnya meningkatkan sistem ketahanan tubuh dan ketika diminum usai berolahraga, dapat membantu melancarkan proses pembakaran lemak. 

Selain itu apabila sahabat HTC Solo Baru mau minum teh secara rutin tiap hari, dapat mengurangi risiko serangan jantung, stroke dan beberapa jenis kanker. Bukan itu saja, teh juga sangat bagus untuk melaksanakan program pengurangan berat badan dan diet alami tanpa efek samping yang membahayakan. Terutama sekali untuk teh hijau.   

Manfaat berikutnya adalah menghindari dehidrasi tubuh atau kekurangan cairan. Jika ingin mendapatkan khasiat yang lebih optimal dari minuman ini, pilih teh hitam yang tak lain adalah menu utama dari Kios Teh Gardoe HTC Solo Baru. Minuman tersebut bisa dinimati dalam gelas atau cup besar dan kecil.  

Selanjutnya bagi yang ingin meredakan gangguan pencernaan dan membuat organ tersebut menjadi lebih sehat secara alami, minuman teh juga dapat menjadi pilihan terbaik. Hal ini juga berlaku untuk siapa saja yang ingin mempunyai tulang dan gigi yang kuat serta tidak mudah mengalami keropos atau osteoporosis.  

Kios Es Teh Gardoe HTC Solo Baru buka tiap hari dari pagi hingga malam dan selalu siap melayani siapa saja yang ingin menikmati minuman teh dengan harga terjangkau. Terlebih lagi kedai dengan tagline ‘Ini Baru Nge-Teh!’ tersebut sudah menjadi brand legendaris di seluruh Indonesia khususnya kawasan Solo Raya.