Tak ada yang bisa membantah atas pernyataan jika Solo merupakan kota yang sangat kaya dengan koleksi kuliner. Dengan mudah sahabat HTC Solo Baru dapat menemui beragam masakan dengan cita rasa istimewa. Mulai dari masakan tradisional hingga modern, semua serba enak dan memanjakan lidah.
Apabila ingin mencari yang lebih unik lagi, langsung saja berkunjung ke Pasar Gede Harjonagoro di Jl. Urip Sumoharjo, Kelurahan Sudiroprajan, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta. Pasar tradisional yang letaknya berhadapan langsung dengan gedung Balai Kota Solo ini menyimpan banyak sekali olahan khas dan salah satunya adalah sambal.
Sambal adalah sejenis saus asli Indonesia yang biasanya dijadikan sebagai pelengkap suatu hidangan. Meski sebagian besar memiliki cita rasa pedas karena memakai bahan utama dari cabai, namun tidak sedikit pula rasanya tidak terlalu pedas tapi cenderung manis dan gurih.
Ketika masuk ke Pasar Gede, sahabat HTC Solo Baru dapat menjumpai satu kios atau kedai yang secara khusus menyediakan aneka sambal. Sangat selaras dengan kuliner yang ditawarkan, kedai ini mempunyai nama lengkap Aneka Sambal Pecel Sedap Ibu Kareni dan berlokasi di tengah lantai satu.
Semua Jenis Sambal Tersedia Lengkap
Meski memakai label ‘sambel pecel’ jangan berpikir bahwa sambal yang ditawarkan hanya terdiri dari sambel untuk membuat masakan pecel saja. Ada banyak sekali jenis sambal lain yang tersedia mulai sambal cabuk rambak, kacang, wijen, dan sebagainya.
Dari yang paling pedas hingga level paling rendah, bahkan yang rasanya gurih atau manis bisa sahabat HTC Solo Baru dapatkan di kedai ini. Harganya juga cukup murah sekitar Rp25.000 sampai Rp50.000 per 250 gram dan jika butuhnya hanya sedikit saja dapat membeli kurang dari 250 gram.
Menariknya lagi, semua sambal tersebut ditampilkan dalam bentuk mirip gunungan yang saling berjejer. Kemudian apabila ada pengunjung yang ingin membeli, tinggal diiris atau dipotong sesuai permintaan. Masing-masing memiliki warna berbeda-beda sesuai jenisnya. Ada yang cokelat tua, hitam legam, cokelat muda, dan agak terang.
Perbedaan ini terletak pada bahan pembuatannya dan jumlah cabai yang dipakai untuk mengolah. Jika cabainya lebih banyak, biasanya memiliki warna kemerahan dengan aroma yang lebih menyengat dan tentu saja cita rasanya menjadi sangat pedas.
Keitimewaan lainnya sambal ini bisa sahabat HTC Solo Baru simpan hingga beberapa hari tanpa perubahan warna dan cita rasa. Jadi apabila ingin mengirim ke luar daerah bahkan menjadikannya sebagai oleh-oleh, bukan sebuah masalah besar asal dibungkus dengan rapat agar tidak ada udara yang masuk.
Karena kelezatannya pula, kedai ini pernah mendapat kunjungan dari cheft kondang Arnold Poernomo dan Gibran Rakabumingraka sebelum terpilih menjadi Wali Kota Surakarta. Karena itu sahabat HTC Solo Baru tidak perlu lagi berkunjung dan belanja di kios Aneka Sambal Pece Sedap Ibu Kareni yang sangat terkenal ini.