HTC_-_ilustrasi_artikel-maret-Gudeg_Ceker_Bu_Kasno_Margoyudan,_Legenda_Kuliner_Solo_di_Waktu_Malam

Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan, Legenda Kuliner Solo di Waktu Malam

Solo sering mendapatkan julukan sebagai kota yang tak pernah tidur karena selalu ada aktivitas masyarakat di malam hari. Di malam hari pula, sahabat HTC Solo Baru tetap dapat menemukan aneka kuliner dengan beragam cita rasa dan salah satu yang paling legendaris adalah Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan. 

Cocok dengan namanya, warung makan terkenal ini terletak di kawasan Margoyudan, persisnya Jalan Wolter Mongosidi 41-43, Kelurahan Setabelan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta. Sesuai penyebutannya pula, menu utama yang disajikan adalah gudeg ceker 

Bicara tentang gudeg, sebagian besar pikiran penggemar wisata kuliner akan langsung tertuju ke Yogyakarta. Kendati demikian Solo juga memiliki koleksi sajian tradisional ini. Hanya saja cita rasanya sedikit berbeda, cenderung gurih dan tidak terlalu manis. 

Keistimewaan Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan 

Sahabat HTC Solo Baru bisa datang ke Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan di siang atau malam hari. Namun apabila ingin menikmati suasana yang lebih khas dan ramai, sebaiknya datang pada waktu malam sekitar pukul 01:00 WIB hingga 10:00 dini hari 

Pemilihan jam operasional pada dini hari ini pula yang justru membuat kedai kuliner tersebut jadi terkenal di kalangan pecinta makanan. Karena punya keunikan tersendiri, banyak pesohor tanah air yang merasa penasaran kemudian mencoba mencicipi sajian di warung ini, misalnya Syahrini 

Pada umumnya, warung makan gudeg itu sekalu menyediakan lauk berupa telur ayam dan daging ayam. Tapi istimewanya, sahabat HTC Solo Baru justru akan menjumpai ceker ayam sebagai pilihan utama di kedai ini. Ciri khas ini pula yang bikin namanya semakin kondang dengan sebutan Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan 

Lauk ceker ayam tersebut tidak keras namun sangat empuk dan terasa gurih di mulut. Selain ceker ayam, akan mendapat siraman kuah santan kental lengkap dengan sambal krecek yang cita rasanya tidak kalah nikmat 

Kemudian jika ingin menambah lauk lain, ada beberapa pilihan. Mulai paha atau dada ayam kampung, telur pindang, puritan, ati ampela, tahu kukus atau goreng, tempe dan masih banyak lagi. Semua sangat menggoda selera dan dapat memberikan kepuasan maksimal dalam menyantap makanan. 

Bagi sahabat HTC Solo Baru yang kurang cocok menyantap nasi di malam hari, tidak usah berkecil hati. Warung Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan menyediakan menu alternatif berupa bubur dengan aneka pilihan lauk yang sama. Saat menyantap sajian ini, sebagian besar pengunjung tetap memilih ceker ayam untuk lauk utama 

Kendati sudah memiliki nama besar di dunia kuliner Indonesia terutama Kota Solo, Gudeg Ceker Bu Kasno Margoyudan tidak mau bersombong diri. Kedai ini tetap setia hadir dengan harga bersahabat. Untuk menikmati seporsi nasi atau gudeg dengan lauk ceker ayam, sahabat HTC Solo Baru hanya perlu membayar Rp.18 ribu hingga Rp28 ribu saja.